Hari Rabu ini, tepatnya tanggal 08 Juli 2009 merupakan hari yang ditunggu-tunggu oleh seluruh masyarakat Indonesia. Siapakah yang akan menjadi ornag nomer satu di negara kita, pemimpin yang dapat dipercaya, dan bertanggung jawab terhadap semua rakyatnya. Setelah hari ini selesai maka sudah waktunya bagi semua capres dan cawapres untuk membuktikan dan mempertanggung jawabkan semua perkataan dan janji-janjinya. Sungguh sangat ironis tentunya jika pada kenyataanya nanti hanyalah sebuah omong kosong yang tidak berujung.
Gambar sketsa capres dan cawapres Indonesia
Akan tetapi jika kita lihat dari beberapa hari sebelumnya, negara kita masih termasuk negara yang masih belum bisa mempersiapkan segala sesuatunya dengan rapi dan sempurna. Kemarin saja masih ada capres dan cawapres yang mempertanyakan tentang masalah DPT yang belum usai sudah, sungguh sangat memprihatinkan bukan. Oleh karena itu kita sebagai warga negara harus sadar dan bisa benar-benar memilih capres dan cawapres kita sesuai dengan hati nurani kita, jangan mau kalau disuap dengan selembaran uang, itu artinya anda juga bersedia menjual harga diri anda. Selain itu jangan sekali-kali juga golput, gunakanlah hak pilih anda semua, karena masa depan negara kita juga ada beradaditangan kita masing-masing. Selamat Memilih untuk Warga Negara Indonesia, terutama untuk warga Mojokerto, mari kita wujudkan bersama-sama negara yang makmur dan sejahtera....
1 comments:
A Tip for you...Happiness is where YOU find it:)
:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))
Post a Comment